Jumat, 30 September 2011 0 komentar

Penantian

Manusia tempatnya salah…
Tapi haruskah ku menyalahkanmu ?
atau menyalahkan hatiku sendiri
Yang tetap bertahan meski engkau pergi

Disini sepi… sayangku…
Tapi aku tak menangisi kepergianmu
Hatiku sunyi… sungguh sunyi…
Tanpa manis kata manjamu

Aku takkan menyalahkan siapa-siapa
Menunggumu ku takkan merasa sia-sia
Jika perpisahan itu adalah kejujuran hatimu
Biarkan puisi ini menjadi puisi penantianku
0 komentar

Aku Ingin

andai saja aku dilahirkan kembali dan boleh memilih
“aku ingin jadi apa?”
aku ingin menjadi seorang peri.
aku ingin mengabulkan permintaanmu.
aku ingin menghilangkan kegundahan hatimu.
aku ingin kamu bahagia karena aku.
aku tak ingin melihatmu menangis.
aku tak mau berdiam diri melihat penderitaanmu.
tapi..
aku tak sanggup seperti itu.
aku tak mungkin menjadi peri.
aku tak mampu membuatmu lepas dari keterpurukanmu.
seandainya aku bisa berjumpa dengan peri..
ak akan mnta tolong padanya..
agar kamu bahagia dan keluar dari ruangan
yang membelenggumu..
entah apapun syaratnya..
akan tetap kupenuhi..
untukmu..
0 komentar

Pengorbanan Seorang Sahabat

Suatu pagi yang sunyi di Korea, di
suatu desa
kecil, ada sebuah bangunan kayu mungil yang
atapnya ditutupi oleh seng-seng.
Itu adalah rumah yatim piatu di mana banyak anak
tinggal akibat orang tua mereka meninggal dalam
perang.
Tiba-tiba, kesunyian pagi itu dipecahkan oleh
bunyi mortir yang jatuh di atas rumah yatim piatu
itu. Atapnya hancur oleh ledakan, dan
kepingan-kepingan seng mental ke seluruh ruangan
sehingga membuat banyak anak yatim piatu
terluka.
Ada seorang gadis kecil yang terluka di bagian
kaki oleh kepingan seng tersebut, dan kakinya
hampir putus. Ia
terbaring di atas puing-puing ketika ditemukan,
P3K segera dilakukan dan seseorang dikirim
dengan
segera ke rumah sakit terdekat untuk meminta
pertolongan.

Ketika para dokter dan perawat tiba, mereka mulai
memeriksa anak-anak yang terluka. Ketika dokter
melihat gadis kecil itu, ia menyadari bahwa
pertolongan yang paling dibutuhkan oleh gadis itu
secepatnya adalah darah.
Ia segera melihat arsip yatim piatu untuk
mengetahui apakah ada orang yang memiliki
golongan
darah yang sama. Perawat yang bisa berbicara
bahasa Korea
mulai memanggil nama-nama anak yang memiliki
golongan darah yang sama dengan gadis kecil itu.
Kemudian beberapa menit kemudian, setelah
terkumpul anak-anak yang memiliki golongan darah
yang sama, dokter berbicara kepada grup itu dan
perawat menerjemahkan, "Apakah ada di antara
kalian yang
bersedia memberikan darahnya utk gadis kecil ini?"
Anak-anak tersebut tampak ketakutan, tetapi tidak
ada yang berbicara. Sekali lagi dokter itu
memohon, "Tolong, apakah ada di antara kalian
yang
bersedia memberikan
darahnya untuk teman kalian, karena jika tidak, ia
akan meninggal!"
Akhirnya,
ada seorang bocah laki-laki di belakang
mengangkat
tangannya dan perawat membaringkannya di
ranjang
untuk mempersiapkan proses transfusi darah.
Ketika perawat mengangkat lengan bocah untuk
membersihkannya, bocah itu mulai
gelisah. "Tenang
saja," kata perawat itu, "Tidak akan sakit kok."
Lalu
dokter mulai memasukan jarum, ia mulai
menangis.
"Apakah sakit?" tanya dokter itu. Tetapi bocah itu
malah menangis lebih kencang. "Aku telah
menyakiti
bocah ini!" kata dokter itu dalam hati dan mencoba
untuk
meringankan sakit bocah itu dengan
menenangkannya,
tetapi tidak ada gunanya.
Setelah beberapa lama, proses transfusi telah
selesai dan dokter itu minta perawat untuk
bertanya kepada bocah itu. "Apakah sakit?" Bocah
itu menjawab, "Tidak, tidak sakit."
"Lalu kenapa kamu menangis?", tanya dokter itu.
"Karena aku sangat takut untuk meninggal" jawab
bocah itu. Dokter itu tercengang!
"Kenapa kamu berpikir bahwa kamu akan
meninggal?"
Dengan air mata di pipinya, bocah itu menjawab,
"Karena aku kira untuk menyelamatkan gadis itu
aku
harus menyerahkan seluruh darahku!"
Dokter itu tidak bisa berkata apa-apa, kemudian ia
bertanya, "Tetapi jika kamu berpikir bahwa kamu
akan meninggal,kenapa kamu bersedia untuk
memberikan darahmu?"
Sambil menangis ia berkata, "Karena ia adalah
temanku, dan akumengasihinya!
Kamis, 29 September 2011 0 komentar

Adakah Engkau Mencintaiku

beribu hari ku lalui bersama mu….
namun kau tak pernah peduli kan hadirku….
berjuta masa ku menemani raga mu…
namun bathinmu tak pernah ingin kan ku…

hingga ambang batas rasa cintaku….
ku langkahkan kaki menjauhi mu….
namun tetap tak kau relakan….
apa yang sebenarnya ada dalam kalbumu???

cinta atau kah sebatas keinginan dan ke egoisan???
ku terdiam sejenak tuk memutuskan…
namun cinta ku pada mu tetap berkobar…
dan kuputuskan untuk tetap tinggal di dekat mu…

hari pun silih berganti…
namun kau tetap seperti yang dulu…
acuh dan tak peduli pada cintaku…

dan hingga batas waktu ini…
slalu dan kan slalu kUpertanyakan…
ADAKAH ENGKAU MENCINTAIKU
Selasa, 27 September 2011 0 komentar

KEAJAIBAN DO'A

...Aku mengabulkan permohonan orang yang berdo'a apabila ia memohon kepada-Ku... QS 2: 186

Hal apa yang paling membahagiakan selain ketika rangkaian asa kita mewujud nyata?

Senja Dibelakang hari, 1999
Kala itu saya duduk dibangku kelas 1 SMU, saat "anugerah terindah" dalam hidup saya peroleh, ya... hidayah. Dialah anugerah dari Sang Pengasih yang kemudian mengantarkan saya berenang dalam samudera cintanya. Seiring dengan itu semangat tholabul 'ilmi melecut hasrat saya untuk merasakan dunia pesantren, dan kerinduan mengunjungi bait-Nyapun hadir mengisi kisi kisi hati, menjelma menjadi proyek impian nan agung.


Kira kira 10 tahun tahun yang lalu, saya selalu membisikkan harapan harapan ini pada-Nya dalam setiap sujud, bahkan diluar shalat setiap kali memandang hiasan dinding bergambar ka'bah yang terpajang apik diruang tamu, jiwa menggugah raga membetikkan pinta pada-Nya, dan bulir bulir bening yang mengalir dari sudut mata seolah ingin meyakinkan pada-Nya besarnya gelora kerinduan yang tengah riang menari di pentas hati ini. Dan hampir pada setiap titian ketika, saya 'merayu-Nya'. Karena sebuah keyakinan, Allah mengetahui setiap lintasan hati dan pikiran hamba-Nya.

Saya tak pesimis dan berhenti berdo'a karena tanya yang hadir mungkinkah masuk pesantren karena saya dari sekolah umum, dan mama mengharapkan yang lain dari cita saya? Dan kesadaran finansial. Untuk haji? Saya terlahir dari keluarga dengan ekonomi menengah dengan kepala keluarga yang berprofesi sebagai pegawai kecil, sedang kami 6 bersaudara yang semuanya masih sekolah dan dibiayai. Orang tuapun belum lagi menggenapkan rukun islam kelima itu.

Dan saya tak juga merasa perlu berhenti memanjatkan do'a karena keyakinan yang lahir dari 'ilmu bahwa do'a adalah ibadah yang diganjar pahala, sesungguhnya setiap do'a hamba dikabulkan, apakah dikabulkan saat itu juga, ditunda, atau darinya Allah menggantinya dengan wujud rahmat-Nya yang lain.

Do'a tentu perlu ikhtiar, dan ikut kursus bahasa arab jadi agenda khusus pekanan tapi untuk haji? Menabung mungkin salah satunya. Tapi saat itu saya sendiri masih sekolah, menyisikan uang jajan dan berharap darinya? Mungkin tua renta barulah terwujud cita. Sedangkan saya berharap dapat berkunjung ke baitNya diusia muda, agar memungkinkan saya lebih khusyu untuk beribadah dengan kondisi fisik sehat dan kuat.

Keyakinan akan tibanya masa itu tumbuh subur dihati dan saya tak dapat menerka atau mengira ngira bahkan menghayalkan dengan jalan apa, bagaimana pengkabulan itu datangnya. Karena saya tak hendak mendikte-Nya, Bukankah Dia Maha Tahu apa yang terbaik bagi hamba-Nya?

Hanya berdoa? Ya... disaat tak ada ikhtiar lain, kemungkinan kemungkinan lain yang tak lagi mungkin, saya masih percaya dan setia menunggu satu hal, KEAJAIBAN DO'A.
*****

Jalan menuju puncak impian, 2001
Skenario Allah yang indah. Melalui hari hari menunggu pengkabulan dari-Nya bukanlah hal yang membosankan, saya mendapat peran terbaik dalam setiap episode episode yang diciptakan-Nya.

Lulus SMU Negeri, dengan mudah saya diterima masuk pesantren, Alhamdulillah... Walau awalnya ada penentangan keras dari mama. Dengan apa hatinya luluh? Sebuah surat cinta dari saya yang lagi lagi 'distempel' do'a. Masih terngiang sepenggal obrolan saya dan mama "Bagaimana masa depanmu keluar dari pesantren?" Tanya mama diawal telponnya setelah 3 bulan memutuskan kontak, buah dari kekecewaan.
"Bahagia dunia akherat insyaAllah ma". Tangkap saya cepat. Setelah itu keridoan terdengar dari nada suara mama selanjutnya. Alhamdulillah, bukankah ridho ortu hal sangat berarti bagi hidup?

Menanti lagi yang lain.... Tak lelah kuterus merajut asa sepanjang masa dalam do'a, menggumankannya disenandung sunyi di waktu waktu do'a diijabahi, saat sujud, antara adzan dan iqomah, diakhir malam, bahkan kala hujan turun. Tidak jarang dalam kesendirian, dari balkon dilantai tiga asrama, saat memandang cakrawala pagi dan senja saya kirimkan kerinduan saya ke baitullah pada angin.

Diakhir tahun masa belajar saya dipesantren inilah, seorang ustadz mencoba memediasi terlaksananya 'sebuah kebaikan' antara saya dan seorang ikhwa yang juga belajar dipesantren yang sama.

Bagaimana harus saya ungkapkan? Malu... Ah, sejujurnya ini bagian dari rangkaian asa saya yang juga senantiasa saya mohonkan pada-Nya, bahkan pinta ini hampir sebanding besarnya dengan impian impian diatas. Tentu terrwujudnya hal ini akan menghapuskan syubhat dihati mama (wanita bercadar akan sulit bersua jodoh) tunggu... ternyata bukan hanya terwujudnya hal itu... lebih dari itu...?

"Dia salah seorang murit dan kader terbaik kami, sedang mendaftarkan dirinya ke jami'ah islamiyah madinah". Terang Ustadz.

Apa? Madinah...? Makkah hanya beberapa kilo meter darinya, dan ka'bah, bait-Nya... Bening mengalir deras menganak sungai disudut mata saya, mengalir menyejukkan hati. Keriangan apa yang bersorak dari dalam diri ini? Saat itu saya semakin yakin waktunya hampir tiba. Ini mungkin alamat dari Allah agar menerima ikhwa tersebut, dan 'alaram' untuk terus berdo'a. Sangka baik, bukankah Ia sesuai sangka hamba-Nya?


Awal februari 2006
Gerimis, bening yang mengalir di wajah adalah saksi luapan kesyukuran. Sulit mendeskripsikan dengan kata kebahagiaan ini, karena bagaimanapun indahnya rangkaian kata tak dapat memuaskan perasaan yang paling dalam. tahun ini awal saya menginjakkan kaki di kota Madinah dan setahun kemudian memenuhi seruan suci-Nya dalam umrah ramadhan& Haji.

Dan (ingatlah juga), tatkala tuhanmu mema'lumkan: "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah (ni'mat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (ni'mat-Ku), maka sesungguhnya adzab-Ku sangat pedih". QS 14:186
0 komentar

Pengertian Wudhu/Wudu dan Tata Cara Wudhu

Wudhu adalah mensucikan diri dari segala hadast kecil sesuai dengan aturan syariat islam.
Niat Wudhu :
NAWAITUL WUDHUU-A LIROF'IL HADATSIL ASGHORI FARDHOL LILLAHI TA'AALAA.
Artinya :
Saya niat berwudhu untuk menghilangkan hadats kecil karena Allah Ta'ala.
Yang dapat membatalkan wudhu anda :
a. mengeluarkan suatu zat dari qubul (kemaluan) dan dubur (anus). Misalnya buang air kecil, air besar, buang angin/kentut dan lain sebagainya.
b. kehilangan kesadaran baik karena pingsan, ayan, kesurupan, gila, mabuk, dan lain-lain.
c. Bersentuhan dengan lawan jenis yang bukan muhrimnya tanpa tutup.
d. tidur dengan nyenyak, kecuali tidur mikro (micro sleep) sambil duduk tanpa berubah kedudukan.
Cara Berwudhu :
a. membaca bismillah
b. membasuh tangan
c. niat wudhu
d. berkumur dan membesihkan gigi (3x)
e. membasuh seluruh muka/wajah sampai rata (sela-sea janggut bila ada) (3x)
f. membasuh tangan hinnga siku merata (3x yang kanan dulu)
g. membasuh rambut bagian depan hingga rata (3x)
h. membasuh daun telinga/kuping hinnga merata (3x sebelah kanan dulu)
i. membasuh kaki hingga mata kaki sampai rata (3x kanan dahulu)
j. membaca doa setelah wudhu
2 komentar

Segudang Manfaat Jeruk Nipis


Siapa sih yang tidak kenal sama jeruk nipis? Pada umumnya jeruk ini dugunakan sebagai campuran minuman. Perasan dari jeruk ini mempunyai segudang manfaat bagi tubuh kita. Yaitu untuk kesehatan kita selain itu jeruk tersebut juga dipercaya bermanfaat untuk kecantikan.
Selain buah, akar, daun, dan bunga jeruk nipis sering digunakan sebagai obat. Menurut dr Prapti Utami, buah jeruk nipis mengandung beberapa zat yang bermanfaat bagi tubuh, antara lain, asam sitrun, glukosa, lemak, minyak atsiri, vitamin C, kalsium, fosfor, belerang, dan asam amino. “Banyaknya kandungan yang terdapat pada jeruk nipis membuat buah ini banyak digunakan sebagai obat,”
Karena berbagai kandungnan minyak dan zat yang ada di dalamnya, jeruk nipis juga dimanfaatkan untuk mengatasi disentri, sembelit, ambeien, haid tak teratur, difteri, jerawat, kepala pusing atau vertigo, suara serak, batuk, bau badan, menambah nafsu makan, mencegah rambut rontok, ketombe, flu, demam, terlalu gemuk, amandel, penyakit anyang-anyangan (kencing terasa sakit), mimisan, dan radang hidung.
Jeruk nipis mengandung minyak terbang limonene dan linalool, juga flavonoid, seperti poncirin, hesperidine, rhoifolin dan naringin. Kandungan buahnya yang masak adalah synephrine dan N-methyltyramine, selain asam sitrat, kalsium, fosfor, besi dan vitamin A, B1, dan C. Asam sitratnya mampu mencegah kekambuhan pada pasien pasca operasi batu ginjal.

Kesehatan :
- Obat batuk
- Menurunkan panas
- Sebagai obat batuk tradisional
- Amandel
- Anyang-anyangan
- Ambeien
- Batuk Disertai Influenza
- Tekanan Darah Tinggi
- Batu Ginjal
- Difteri
- Demam atau Flu
- Haid Tidak Teratur
- Vertigo
- Radang Tenggorokan
- Kurap atau Panu
- Demam/Panas Saat Malaria
- Pegal Linu
- Sakit Gigi
- Menambah Stamina
  • Ambeien. Ambil sebanyak 10 gr akar pohon jeruk nipis dicuci bersih, lalu direbus dengan air 1 liter selama 1/2 jam, lalu saring. Diminum hangat-hangat 3 kali sehari.
  • Amandel. Yakni dengan menggunakan kulit 3 jeruk nipis dicuci, dipotong-potong, lalu direbus dengan 2 gelas air hingga airnya tersisa 3/4, saring. Air tersebut dipakai untuk berkumur-kumur, lakukan 3-4 kali sehari.
  • Anyang-anyangan. Caranya, ambil dua jeruk nipis dicuci, diperas lalu diberi gula batu secukupnya dan 1 gelas air panas, aduk hangat-hangat, minum sekaligus sehari sekali.
  • Batuk. Untuk memanfaatkannya: ambil satu jeruk nipis dicuci, diperas, dicampur dengan 1 1/2 sendok makan madu dan sedikit garam, aduk hingga rata lalu disaring. Sebaiknya diminum 2-3 kali sehari, atau perasan jeruk nipis ditambah sepotong gula batu lalu diaduk hingga rata, diminum 1 kali sehari sampai sembuh.
  • Bau badan. Mengatasinya cukup mudah, potong jeruk nipis yang cukup besar menjadi 2 bagian, olesi bagian irisan dengan kapur sirih tipis-tipis. Oleskan ke ketiak setelah mandi dan biarkan selama 5 menit lalu dibilas, lakukan tiap pagi dan sore.
  • Batu ginjal. Dua butir perasan jeruk nipis kampung diencerkan dengan 2 gelas air hangat, minum setelah makan malam dan Lakukan tiap hari selama 10 hari.
  • Difteri. Carany: ambil dua jeruk nipis dicuci, diperas airnya, Seduh dengan 1 gelas air panas ditambah 1 sendok makan madu, pergunakan untuk berkumur selama dua menit saat masih hangat, lalu diminum dan Lakukan 3 kali sehari.
  • Demam atau flu. Ambil satu jeruk nipis dicuci lalu diperas, tambah dengan 3 siung bawang merah yang telah dilumatkan dan 1 sendok makan minyak kelapa dan oleskan pada kening penderita.
  • Haid tidak teratur. Ambil tiga sendok makan air jeruk nipis ditambah 1 sendok makan madu dan 2 gelas air panas diaduk rata dan minum selagi hangat, 3 kali sehari.
  • Agar perut terhindar dari keriput sehabis melahirkan. Cukup mudah, dengan satu sendok makan kapur sirih ditambah 2 sendok makan minyak kayu putih dan 2 sendok makan minyak kayu putih dan 2 butir perasan jeruk nipis kampung, diaduk sampai rata, balurkan pada perut. Anda lakukan selama 3 bulan tiap hari sehabis mandi, agar perut terhindar dari keriput, tetap halus dan kempis seperti sediakala.
  • Jerawat. Cukup mudah, yakni satu jeruk diirs kemudian digosokkan pada kulit wajah.
  • Mencegah rambut rontok atau berketombe. Yakni dengan dua jeruk dipotong menjadi tiga bagian, oleskan pada kulit kepala sampai rata. Bungkus kepala dengan handuk semalaman, keramas keesokan harinya dan lakukan 3 kali seminggu.
  • Menghentikan kebiasaan merokok. Cukup Iris 1 jeruk nipis, isap lalu minum air putih, dan lakukan beberapa kali sehari.
  • Vertigo. Ambil setengah genggam daun nipis dilumatkan. Tambahkan 1 sendok makan air jeruk nipis, gosokkan ke tengkuk, pelipis, dan dahi dan lakukan 2 kali sehari.
  • Lendir di Tenggorokan. Anda potong 2 buah jeruk nipis, peras airnya, tampung di gelas, tambahkan sedikit garam, kemudian aduk sampai rata.
  • Bagi yang ingin melangsingkan badan, tambahkan air perasan satu buah jeruk nipis ke dalam cangkir air teh hijau, anda minum ramuan ini setiap pagi dan sore hari, dan lakukan setiap hari.
  • Bisa mempercantik kulit, memutihkan kulit wajah secara alami, menghaluskan wajah, dan merapatkan pori-pori kulit.Gosokkan daging jeruk nipis ke daerah pipi dan hidung yang pori-porinya kelihatan besar.Gosokkan juga ke bagian kulit yang kasar dan kusam. Lakukan dengan rutin.
  • Mengurangi rasa pegal dan tegang.Rendam kaki dalam air jeruk nipis yang udah dicampur dalam air hangat.Selain rasa pegal hilang, kotoran-kotoran kaki pun bakal ikut terangkat.
  • Mengurangi Mual atau Mabuk saat perjalanan.Minum air jeruk nipis sebelum berangkat, dengan catatan perut musti diisi dulu yach.Kalo air jeruk terlalu asam bisa dicampur sedikit gula 
 Kecantikan :
- Mengecilkan dan merapatkan pori-pori
- Menghaluskan dan mencerahkan kulit
- Kuku bersih dan cemerlang
- Menghilangkan ketombe
- Relaksasi
- Menghilangkan bau keringat
- Menghilangkan mulas-mulas pada waktu datang bulan
- Melangsingkan Badan
0 komentar

Nasib Anime di pertelevisian Indonesia

Benar-benar deh, sekarang nasib anime yang ada di pertelevisian indonesia sudah mulai memudar. Sejak masuknya hasil karya yang berada di negeri sakura itu ke indonesia, Kita para anak-anak menjadi sedikit terhibur karena adanya film kartun tersebut. Dimulai dari tahun 90 -an sejak datangnya anime paling tua di Indonesia yaitu doraemon, , jadi perkembangan anime yang masuk ke Indonesia menjadi membaik. Karena respon yang begitu bagus dari para penonton sehingga waktu dulu hampir di semua stasiun tv menyangkan film kartun jepang atau biasa disebut anime. Apalagi ketika hari libur panjang, rating yang sangat meningkat untuk film-film kartun yang ditayangkan, bahkan melebihi rating berita.

Tentu saja perkembangan munculnya anime di pertelevisian indonesia sangat begitu membahagiakan bagi para penggemar film kartun.Kalau bukan karena jasa pertelevisian kita, maka kita pasti tidak akan mengenal apa itu yang dinamakan  anime,walaupun ada itu mungkin tahun-tahun 2000 an karena waktu dulu sumber informasi hanya terletak pada radio, televisi, dan media cetak. Tetapi sejak munculnya anime di stasiun televisi, maka sumber informasi yang lain pun ikut  memasukan informasi tentang anime di medianya.
kalau kita ingat-ingat jaman dahulu kemunculan anime bahkan ada di setiap hari, mungkin bagi yang ingat adanya program seperti animax atau program sejenisnya sebelum munculnya animax. Adapun stasiun televisi yang mensortir waktunya dari jam 6 pagi hingga jam 12 siang hanya untuk menayangkan film kartun yang bernama anime ini.

kemajuan tersebut tidak hanya menguntungkan bagi para anak-anak, tetapi kepada media yang menyalurkan juga pun sangat menguntungkan. Apalagi toko mainan yang sudah kebanjiran rejeki bila membuat  mainan dari anime yang terkenal. Semakin meningkatnya rating sebuah film kartun atau anime yang ditayangkan, maka semakin banyak pula iklan komersial yang ada. Contohnya saja sejak anime dragon ball naik daun, waktu untuk iklanya saja bisa sampe 15 menit , hampir sama dengan pemutaran episodenya yaitu seitar 24 menitan.
Akan tetapi waktu terus berjalan, sehingga anak-anak pun berubah menjadi dewasa, sedangkan anak-anak sekarang lebih senang bermain diuar. Rating yang biasanya besar, sedikit demi sedikit turun sehingga tidak aneh jika banyak stasiun tv yang menghilangkan program animenya, karena perkembangan anime dijepang pun ikut meningkat sehingga mempengaruhi daya jual. Mungkin untuk orang jepang itu sangat menarik, tetapi untuk orang Indonesia belum tentu. Jadi para stasiun tv pun  daripada mengalami kerugian, lebih baik dihilangkan. Hal itu sudah bisa dilihat dari beberapa stasiun tv yang biasanya menayangkan anime-anime yang cukup menarik menjadi menghilang digantikan ftv atau sinetron. Sekarangpun hanya segilintir stasiun tv saja yang mau menayangkan anime, itu juga karena mereka telah langganan tayang, dimana telah melekat jadwal tayangnya dimata anak-anak
0 komentar

R.A Kartini, Riwayat dan Perjuangannya

       “Hidup itu akan indah dan berbahagia apabila dalam kegelapan kita melihat cahaya terang”
sepotong kalimat yang diucapkan R.A Kartini semasa hidupnya ini mampu memberikan arti dan spirit tersendiri dalam perjuangan meraih persamaan dan kesetaraan gender atau disebut juga emansipasi.
Siapa yang tidak kenal dengan R.A Kartini. Wanita kelahiran 21 April 1879 ini merupakan
perintis perubahan bagi kaum wanita. Ia lahir dari keluarga bangsawan yang berpikiran maju dan sosoknya yang cekatan, lincah, pintar, suka belajar dan haus akan ilmu pengetahuan. Saat usia 7 tahun, ia bersekolah di Sekolah Kelas Dua Belanda. Selain belajar di sekolah, ia juga kerap memperoleh pelajaran Bahasa Jawa, memasak, menjahit, mengurus Rumah Tangga dan pelajaran agama di rumahnya. Keluarganya sangat mengedepankan pendidikan. Sebagai seorang gadis kecil yang lincah ia hanya berpikir mengenai sekolah dan bermain. Hingga suatu hari seorang teman Belanda-nya bertanya mengenai cita-cita Kartini setelah tamat sekolah. Ia mulai memikirkan jawaban dari pertanyaan tersebut sampai akhirnya ia memikirkan untuk mengubah nasib kaum wanita di kemudian hari. Usia 12 tahun, setelah tamat sekolah dasar, Kartini menjalani masa pingitan. Hidupnya berubah, ia kesepian dan tidak boleh melanjutkan pendidikan. Hidupnya ibarat burung dalam sangkar emas. Keluarganya yang memegang teguh
adat lama, tidak menyetujui keinginan Kartini yang menghendaki perubahan. Kartini hanya bisa mencurahkan cita-cita perjuangannya dalam bentuk surat. Ia rajin menulis surat kepada temantemannya di Belanda. Isinya mengandung cita-cita yang luhur, terutama untuk mengangkat derajat wanita Indonesia. Berkat surat-surat ini, tahun 1903 didirikan Sekolah Kartini Pertama di Semarang. Dan di usia 25 tahun, R.A Kartini akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya.

Perjuangan R.A Kartini tidak serta merta didapatkan begitu saja, butuh proses dan perjalanan panjang dalam menapakinya. Ketidaksetujuan keluarga ditambah celaan sebagai penentang adat dan tradisi datang selama proses menuju perubahan. Namun R.A Kartini tidak berhenti, ia tetap dengan pendiriannya untuk melawan kebiasaan atau adat yang kuno dan kolot. Ia ingin agar wanita Indonesia setara dengan pria, memiliki hak bukan hanya kewajiban dan juga bisa sejajar dengan wanita-wanita dari Negara lain.
Penjabaran di atas hanya sepenggal dari kisah panjang R.A Kartini semasa hidupnya yang
dikutip dari sebuah buku berjudul R.A Kartini Riwayat dan Perjuangannya. Buku setebal 65 halaman ini mampu menghipnotis pembaca untuk merasakan penasaran akan kisah-kisah R.A Kartini karena penyajiannya yang teratur dan sistematis dimulai dari masa kanak-kanak, masa muda, masa dewasa, perjuangan R.A Kartini dalam mencapai emansipasi wanita, perjuangan dalam bidang pendidikan, dan saat-saat terakhir hingga kemajuan wanita Indonesia sesudah R.A Kartini wafat. Selain itu, disertakan pula gambar yang walaupun hanya sedikit, namun cukup untuk menggambarkan sosok R.A Kartini dan kehidupan pada saat itu. Bahasa yang dipakai mudah dimengerti dan tepat sasaran sehingga cocok untuk dibaca oleh semua kalangan baik tua maupun muda. Karena memang buku ini tidak terlalu tebal, maka dapat dibaca pada waktu luang dan bisa dibawa kemana-mana. Selain itu, di akhir halaman terdapat rangkuman dari isi buku sehingga lebih membantu proses pemahaman jalan cerita dari buku ini.
Bagi para mahasiswa, buku ini cocok untuk menambah referensi bacaan bermutu karena selain kita bisa lebih mengenal dekat sosok R.A Kartini, kita juga bisa mengetahui bagaimana sulitnya perjuangan R.A Kartini saat itu dan sudah seharusnya kita bangga memiliki seorang tokoh seperti R.A Kartini.
2 komentar

Mitos Bunga Edelweis



Edelweis (kadang ditulis eidelweis) atau Edelweis Jawa (Javanese edelweiss) juga dikenal sebagai Bunga Abadi yang mempunyai nama latin Anaphalis javanica, adalah tumbuhan endemik zona alpina/montana di berbagai pegunungan tinggi Indonesia. Tumbuhan ini dapat mencapai ketinggian maksimal 8 m dengan batang mencapai sebesar kaki manusia walaupun umumnya tidak melebihi 1 m.

Di balik keindahan dari bunga edelweis ternyata tersimpan sebuah mitos, dimana bagi yang memberikan bunga ini kepada pasangannya, maka cintanya akan abadi. Tidak sedikit para pencinta yang menjadikan bunga abadi ini menjadi salah satu hadiah spesial bagi pasangannya. Konon, hal itu dimaksudkan agar cintanya abadi.

Mmm.., kalau bicara mengenai mitos memang susah, meskipun terkadang itu tidak masuk akal. Tapi di lain sisi, ketika posisi kita telah menjadi korbannya, justru sebaliknya, “Mitos mampu mengalahkan sebuah logika dan keyakinan”. Nggak percaya? Coba deh tanyain ke teman-teman kamu mengenai hal ini. Atau mungkin diantara kamu memiliki cerita tersendiri mengenai mitos ini.

Siapa yang nggak tahu bunga edelweis, atau banyak orang yang memberikan istilah dengan bunga abadi. Kalau dilihat dari bentuknya bunga ini sangat cantik, dan di balik kecantikannya itu tersimpan makna ataupun mitos yang cukup banyak mempercayainya. Butuh perjuangan untuk mendapatkannya, karena bunga yang satu ini biasanya tumbuh di puncak-puncak atau lereng-lereng gunung.

Oleh karena itu kamu bisa membayangkan betapa susahnya untuk bisa memetik si bunga abadi ini. Orang bilang, “Untuk mendapatkan bunga edelweis yang indah, maka semakin besar resiko yang dihadapi”, karena nyawa adalah tantangannya. Mengingat bahwa bunga edelweis telah menjadi bunga yang langka dan dilindungi, razia juga salah satu resiko yang harus ditanggung.

Tapi.., fenomena yang ada sekarang ini justru mengharuskan kita agar dapat bijaksana dan membuat benang merah agar bunga edelweis tetap ada sebagai pelepas dahaga jika seandainya suatu saat kita berdiri di sebuah puncak yang tinggi, dimana sekeliling kita adalah hamparan bunga abadi ini. Save Edelweis!

So, kalau pacar kamu bertanya, “Kenapa kamu (tiba-tiba) nggak suka bunga edelweis? Bukankah itu bunga abadi yang bisa membuat cinta kita abadi seperti bunga edelweis?”. Cari alasan lain aja deh, yaa.. mungkin kamu bisa bilang, “Bunga itu terlalu indah untukku..”, “Aku gak tega melihatnya, karena hanya bunga ini puncak dan lembah di pegunungan menjadi indah..”, atau, “Cinta kita akan lebih indah dan abadi jika kamu memberikan bunga bank..”. Bagi yang percaya bahwa bunga edelweis bisa membuat cinta kamu abadi, akan lebih bijaksana kalau kamu justru membiarkan bunga itu tumbuh dan abadi sesuai pada tempatnya.

Kamu tidak akan pernah mendapatkan cinta abadi (dari sekuntum bunga abadi), tapi adalah cinta sejati (juga bukan dari sekuntum bunga Edelweis). Dan kamu justru tidak akan mendapatkan keduanya jika kamu tidak meyakini bahwa yang sedang kamu rasakan
Jumat, 23 September 2011 0 komentar

Cara alami menghilangkan ketombe

Tips berikut dapat Anda terapkan untuk menghilangkan ketombe di kepala Anda secara alami:
1. Cuka putih
Cuka putih adalah obat yang sangat baik untuk ketombe. Campurkan secangkir cuka putih dengan secangkir air, dan tuangkan di kulit kepala Anda setelah berkeramas, sebagai bilasan akhir. Biarkan sebentar, kemudian bilas dengan air bersih.
Anda juga dapat mencuci rambut Anda dengan satu sendok cuka yang dicampur 3 sendok makan minyak, lalu dibersihkan dengan sampo. Cara ini memberikan efek yang sama baiknya.
2. Soda kue
Basahi sedikit rambut Anda. Ambil segenggam soda kue dan gosokkan kulit kepala Anda dengan soda kue tersebut. Kemudian bilas dengan baik sehingga semua soda hilang dari rambut Anda. Lakukan hal ini beberapa kali. Pada awalnya, rambut Anda mungkin akan sedikit kering, tapi setelah satu minggu Anda akan melihat perbedaannya. Kulit kepala Anda memproduksi minyak secara alami, membuat rambut Anda lembut kembali dan ketombe Anda akan hilang.
3. Jeruk nipis
Siramkan 2 sdm air jeruk nipis di kepala Anda. Remas-remaslah rambut dan kulit kepala Anda. Ambil segelas air dan tambahkan 1 sendok makan jus lemon ke dalamnya, lalu siramkanlah ke rambut Anda. Bilaslah dengan air setelah beberapa menit. Kepala Anda akan berbau harum dan segar lemon dan ketombe Anda pun menghilang. Ulangi beberapa kali sampai ketombe Anda benar-benar hilang.
4. Garam
Ambil garam meja ketika Anda akan mencuci rambut Anda. Taburkan dan gosok kulit kepala Anda dengan garam. Bilaslah setelah beberapa saat dan bersihkan rambut Anda dengan sampo.
5. Santan kelapa
Campur santan dari setengah butir kelapa, satu gelas jus buah nanas, perasan jeruk nipis, dan satu setengah gelas air kelapa. Aduk secara merata. Gunakan campuran ini untuk mencuci rambut setiap lima hari sekali. Bersihkan dengan sampo setiap kali melakukannya.
Selasa, 20 September 2011 1 komentar

SUKSES ADALAH HAK SAYA

Part 1
"Sukses Adalah Hak Saya"
"Sukses adalah hak saya ! Sukses bukan milik orang - orang tertentu. Sukses milik Anda, milik saya dan milik siapa saja yang menyadari, menginginkan dan memperjuangkan dengan sepenuh hati..." - Andrie Wongso


Karena kesuksesan adalah hak setiap orang, sepanjang orang yang bersangkutan menyadari, menginginkan dan memperjuangkannya dengan sepenuh hati. Maka setiap orang pada dasarnya bisa merancang kesuksesannya sendiri, asalkan ia menguasai prinsip, cara, bidang, dan pelajaran utama untuk menciptakan sendiri kesuksesan di masa depan.

Apakah saya bisa Sukses?
Brian Tracy, penulis yang masuk dalam Guiness Book of Record mengatakan, "Kehidupan seperti balok kombinasi;tugasmu menemukan angka-angka yang tepat, dalam susunan yang tepat, sehingga kau bisa memperoleh apa pun yang kau inginkan".

Renungkan Al-Quran Surah Ar-Ra'du ayat 11."Sesungguhya Allah tidak akan merubah keadaan suatu kaum hingga mereka berusaha untuk merubah keadaan mereka sendiri."
Seperti sudah dituliskan di atas bahwa setiap orang pada dasarnya bisa merancang kesuksesannya sendiri, asalkan ia menguasai prinsip, cara, bidang, dan pelajaran utama untuk menciptakan sendiri kesuksesan di masa depan. Terkait prinsip, ada tiga Prinsip Utama untuk menciptakan kesuksesan bagi diri anda sendiri.

Prinsip Utama1: Bertangging Jawab 100% atas Kehidupan Anda
"Kau harus bertanggung jawab atas kehidupanmu. Kau tidak bisa mengubah keadaan, musim, atau arah angin. Tapi kau bisa mengubah diri sendiri." Jim Rohn, filsuf bisnis nomor satu Amerika

Siapakah yang paling bertanggung jawab atas kehidupan, nasib dan apa yang telah Anda capai dan miliki hari ini? Hanya ada satu orang yang bertanggung jawab atas hasil kehidupan yang anda jalani. Orang itu adalah Anda sendiri. Jika ingin berhasil, Anda harus bertanggung jawab 100% atas semua yang Anda alami dalam kehidupan Anda. Hal itu ternasuk hasil yang Anda peroleh, tingkat prestasi Anda, hal-hal yang Anda hasilkan, mutu hubungan Anda, kondisi kesehatan fisik Anda, penghasilan Anda, utang Anda, perasaan Anda-semuanya!

Kenyataanya, kebanyakan diri kita sudah terbiasa menyalahkan sesuatu diluar diri kita sendiri atas kehidupan kita yang tidak kita sukai. Kita menyalahkan orang tua kita, atasan kita, teman kita, media, rekan kerja, pelanggan kita, pasangan kita, cuaca, krisis ekonomi, buruknya keuangan kita- siapapun dan apapun yang bisa kita jadikan KAMBING HITAM. Kita tak pernah melihat ke sumber masalahnya-DIRI KITA SENDIRI...

Siapakah yang paing bertanggung jawab atas kehidupan saya hari ini?
Hasil yang saya peroleh hari ini?
Apakah yang bertanggung jawab 100% atas kehidupan saya?
Apakah saya pernah menyalahkan orang lain atas kejadian apapun dalam hidup saya?
Apakah saya pernah mengeluh tentang sesuatu?

Jika ya, berarti Anda tidak bertanggung jawab 100% atas kehidupan Anda. Bertanggung jawab 100% berarti Anda mengakui bahwa Anda menciptakan semua yang terjadi pada diri Anda. Hal itu berarti Anda mengerti bahwa Anda-lah penyebab semua pengalaman anda. Jika Anda benar-benar ingin sukses, dan saya tahu Anda sangat ingin, maka Anda harus berhenti menyalahkan orang lain dan mengeluh, serta mengambil tanggung jawab penuh atas kehidupan Anda- itu berarti semua hasil perbuatan, baik kesuksesan maupun kegagalan. Itulah syarat menciptakan kehidupan sukses. Hanya dengan mengakuinyalah- bahwa Anda yang menciptakannya semuanya sampai sekarang - Anda bisa mengambil alih kendali untuk menciptakan masa depan yang Anda inginkan

"Anda tidak bisa menyewa orang lain untuk berolah raga untuk Anda. Anda harus melakukannya sendiri jika ingin memperoleh manfaatnya. Entah itu berlatih fisik, peregangan, bermeditasi, membaca, belajar bahasa baru, menciptakan kelompok perencana, menemukan target yang terukur, memvisualisasikan kesuksesan, mengulangi penegasan, atau berlatih katrampilan baru, Anda- lah yang harus melakukannya. Tak ada orang lain yang bisa melakukannya untuk Anda." Jim Rohn, filsuf bisnis nomor satu Amerika.

Berhentilah mencari alasan, berhenti mengeluh, berhenti menyalahkan keadaan di luar diri anda. Anda harus berhenti melakukan semua itu selamaya.

Jika sesuatu tidak berhasil sesuai dengan rencana, Anda harus bertanya kepada diri sendiri." Bagaimana cara saya melakukannya? Apa yang saya pikirkan? Apa keyakinan saya? Apa yang tidak saya katakan? Apa tang tidak aku
 
;